Lafapark Wahana Rekreasi Keluarga Terdekat Cikarang Karawang

Beberapa waktu lalu saya sempat berkunjung ke sebuah tempat rekreasi. Berlokasi di antara Karawang Bekasi, tempat rekreasi keluarga tepatnya di Rengasbandung Cikarang Timur. Lafapark namanya. Dulunya bernama RB. Mungkin strategi bisnis, maka berganti nama dengan Lafapark. Lafapark Wahana Rekreasi Keluarga Terdekat Cikarang Karawang. Saya mengajak serta dua anak saya Nadia dan Hanif untuk menikmati udara segar dan deburan water boom yang riuh di tengah suara anak-anak yang bermain.

Lafapark Wahana Rekreasi Keluarga Terdekat Cikarang Karawang

Wahana rekreasi dan fasilitas yang tersedia di Lafapark ini cukup komplet. Mulai dari tempat parkir yang luas, restoran/rumah makan yang menyediakan aneka menu terutama ikan, mushola dan wifi untuk menikmati jaringan internet sambil berekreasi. Belakangan saya ketahui ke bagian teknis jika wifi saat itu sedang perbaikan.

Promo Bulan April 2016

Gebyar Promo Lafapark untuk Bulan April 2016: Dapatkan Makan Gratis di dapur dadak setiap pembelian 1 tiket. Penukaran tiket berlaku 1 kali. Juga gratis terapi ikan. Silahkan datang dan dapatkan aneka menu lezat mantap di Taman Lafapark.

Ada dua wahana utama di lafapark yang terletak strategis di jalan Rengasbandung ini, yaitu waterboom utama dengan beberapa wahana kolam renang baik dewasa dan anak-anak, dan watu waterboom khusus perempuan. Waterboom khusus akhwat dengan tempat tertutup aman dan asri serta lengkap dengan beberapa fasilitas kolam renang sepertinya yang paling menarik bagi saya.

Saya mengambil beberapa dokumentasi karena memang saya sedang mempersiapkan website untuk wahana rekreasi keluarga ini atas permintaan Bpk H Irfan selaku pemilik utama Lafapark.

Selama ini kolam renang terutama di seputaran Bekasi dan Karawang jarang sekali yang menyediakan fasilitas istimewa untuk perempuan atau akhwat berhijab yang ingin rekreasi bugar dan berenang secara syar’i tanpa harus takut aurat terekspos pada yang bukan muhrimnya. Saya pikir membawa istri saya dan gengnya akan cocok ke tempat ini nantinya.

Berikut beberapa foto penampakan fasilitas kolam renang khusus akhwat di Lafapark. Petugas yg ada jika wahana di booking nantinya juga adalah perempuan, bagi Anda para suami tidak khawatir istri atau putri Anda yang menikmati rekreasi dan olahraga air nantinya dilihat pria yang bukan muhrimnya.

Update: 23 Desember 2017






Save